- KEINDAHAN
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, keindahan diartikan sebagai
keadaan yang enak dipandang, cantik, bagus benar atau elok. Menurut
cakupannya, orang harus membedakan antara keindahan sebagai kualitas abstrak
dan sebagai sebuah benda yang indah. Untuk membedakan kedua hal ini, dalam
bahasa inggris sering digunakan istilah "Beauty" (keindahan) dan
"The Beautiful" (benda atau hal yang indah). Selain itu menurut
luasnya juga dibedakan pengertian :
- Keindahan
dalam arti luas
Keindahan
dalam arti luas meliputi keindahan seni, keindahan alam, keindahan moral dan
keindahan intelektual.
- Keindahan
dalam arti setetik murni
Keindahan
dalam arti setetik murni menyangkut pengalaman estetik seseorang dalam
hubungannya dengan segala sesuatu yang diserapnya.
- Keindahan
dalam arti terbatas
Keindahan
dalam arti terbatas adalah yang menyangkut benda-benda yang dapat diserap
dengan penglihatan, yaitu berupa keindahan bentuk dan warna.
Keindahan adalah identik dengan
keindahan. Keindahan adalah kebenaran, dan kebenaran adalah keindahan. Keduanya
mempunyai nilai yang sama yaitu abadi dan mempunyai daya tarik yang selalu
bertambah. Yang tidak mengandung kebenaran tidak indah misalnya tiruan lukisan
monalisa tidak indah karena dasarnya tidak benar.
Menurut
The Liang Gie pengertian keindahan dianggap salah satu jenis nilai (nilai
estetik) yakni nilai yang berhubungan dengan segala sesuatu yang tecakup dalam
pengertian keindahan. Bahwa setiap yang berkaitan dengan pengertian keindahan
melalui penampilannya dan penghayatan penghayatan maka setidak-tidaknya akan
menemukan penggolongan nilai terpenting yaitu nilai ekstrinsik dan nilai
intrinsic. Nilai ekstrinsik yaitu nilai yang
sifatnya baik sebagai alat untuk membantu sesuatu hal sedangkan nilai intrinsic
adalah sifat baik yang terkandung didalam atau apa yang merupakan tujuan dari
sifat baik tersebut.
- RENUNGAN
Renungan berasal dari kata renung yang berarti berdiam diri memikirkan sesuatu secara mendalam dalam rangka memperbaiki diri dari tingkah laku yang kurang indah yang merupakan siatu bentuk koreksi diri. Merenung juga bisa berari mengevaluasi diri dari berbagai kesalahan, kealpaan dan dosa, baik itu terhadap orang lain maupun Tuhan.
Sedangkan merenung dalam rangka mengevaluasi pengetahuan yang dimiliki disebut berfilsafat. Pemikiran kefilsafatan mempunyai karakteristik tersendiri yaitu ;
- Menyeluruh artinya mengunakan seluruh pengetahuan yang
dimiliki
- Mendasar artinya berpikir sampai pada akar
permasalahanya
- Spekulatif artinya pemikirannya dapat dijadikan dasar
bagi pemikiran-pemikiran selanjutnya
Renungan yang berhubungan dengan
keindahan didasarkan atas tiga teori yaitu ;
1.
Teori pengungkapan, seni merupakan
pengungkapan kesan kesan keindahan
2.
Teori metafisika, seni merupakan
duni tiruan dari suatu realitas
3.
Teori Psikologi menyatakan bahwa
proses penciptaa seni adalah pemenuhan keinginan bahwa sadar seorang seniman
- KESERASIAN
Keserasian berasal dari kata
serasi dan dari kata dasar rasi yang artinya cocok, kena benar dan sesuai
benar. Kata cocok, kena dan sesuai itu mengandung unsur perpaduan,
pertentangan, ukuran dan seimbang. Keserasian identik dengan keindahan. Sesuatu
yang serasi tentu tampak indah dan yang tidak serasi tidak indah. Karena itu
sebagian ahli pikir berpendapat, bahwa keindahan ialah sejumlah kualita pokok
tertentu yang terdapat pada suatuhal.
Keserasian
merupakan bagian atau yang dapat mewujudkan keindahan. Keserasian mengandung
unsur pengertian perpaduan , pertentangan, ukuran dan seimbang.Perpaduan
misalnya : orang berpakaian antara kulit dan warna yang dipakai harus cocok.
Contoh
yang menunjukkan unsur ukuran-ukuran yang seimbang atau tidak seimbang/serasi,
misalnya dalam memadu rumah dari halaman akan kelihatan serasi dan indah
apabila rumah yang bagus dengan halamannya yang luas dan ditata dengan
bunga-bunga yang indah maka orang akan memuji keserasian itu.
Lagu
atau nyanyian-nyanyian merupakan unsur pertentangan antara suara tinggi-rendah,
panjang-pendek, keras-halus yang terpadu begitu rupa sehingga telinga kita
dibuat asyik mendengarkan dan hati kita pun merasa puas, tetapi apabila dalam
keasyikan itu tiba-tiba terdengar suara yang sumbang kita pun tentunya akan
merasa kecewa dalam hal lagu irama yang indah merupakan pertentangan yang
serasi keseimbangan/keserasian.
Keserasian
juga bisa dibilang dengan kelarasan yaitu dua hal yang berbeda yang bisa
menjadi terlihat indah dan selaras/serasi.seperti pada taman yang hijau tumbuh
pohon-pohon hijau yang menjadikan tempat itu terlihat serasi.contoh keserasian
pada manusia atau hubungan juga suka terjadi keserasian.Dua orang yang
berhubungan dan memiliki kesamaan atau kecocokan bisa di katakan
serasi.Jadi,keserasian bisa di teorikan menjadi hal yang cocok.
SUMBER :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar